Pengalihan lahan itu berarti mengalihkan suatu lahan atau tempat menjadi suatu yang baru.... bisa fungsinya, pemindahan benda yang ada di tempat itu (pemindahan tanaman padi, misalnya).
Tetapi sekarang, saya akan menjelaskan lebih terhadap pengalihan lahan terhadap fungsinya.
Contoh:
-Lahan besar dijadikan sebuah rumah
Dari lahan yang fungsinya tidak ada fungsinya menjadi sebuah rumah untuk tempat tinggal.
-Sawah menjadi ruko- ruko
Sawah yang berfungsi untuk tempat penanaman bahan baku menjadi ruko- ruko yang berfungsi untuk dijadikan swalayan, tempat les, toko- toko.
-Bangunan belanda dijadikan toko atau bangunan baru. Padahal sebenarnya bangunan belanda tersebut harus dilestarikan menjadi sejarah.
Pengalihan fungsi lahan sebenarnya mempunyai fungsi yang baik dan yang tidak baik. Karena ada beberapa tempat yang lebih diperlukan dan harus dilestarikan.
Sebagai orang Indonesia sebenarnya, kita harus mencintai semua hal yang ada dan yang Indonesia berhasil capai. Karena banyak diantara kita masih suka membanding- bandingkan hal- hal dasar yang Indonesia miliki dengan negara luar lainnya.... Khususnya produk- produk (bermerek). Kita masih suka menganggap bahwa produksi Indonesia bukanlah yang terbaik dan terjamin. Kita lebih suka membeli dan menggunakan merek- merek luar negeri.
Padahal sebenarnya, produk asli Indonesia juga sangat baik.
Maka dari itu... Mari kita bersama- sama belajar lebih dalam lagi mengenai Indonesia agar wawasan kita makin bertambah dan kita bisa terus mencintai negara ini.
Saya akan memberikan beberapa contoh produk- produk indonesia yang mendunia (diexportkan):
Rumah batik ini terletak di Jalan Tambak Dukuh l no.4 kota Surabaya, Jawa timur. Rumah batik ini mempunyai cabang tempat pembuatan dan penjualan batik di daerah Indonesia lainnya. Seperti Solo dan Jogja.
Sejak Rumah batik ini diwariskan oleh UNESCO pada tahun 2 Oktober 2009, sehingga terperingatilah Hari batik nasional. Lalu semenjak tahun 2004 seorang pengrajin batik asal Pamengkasan, Madura bernama Faiqah Ismail membuka rumahnya untuk dijadikan tempat untuk menunjukkan batik- batiknya ataupun untuk dijual. Koleksi batiknya memiliki banyak model, model dan motifnya bedasarkan daerah- daerah yang ada di Jatim. Batik menjadi semakin populer dikalangan semua orang. Dengan model- modelnya yang sekarang semakin bermacam- macam sehingga cocok juga dipakai oleh kalangan remaja. Tidak hanya untuk acara- acara resmi melainkan hari- hari biasa.
Pada dasarnya batik dibuat dengan 3 sistem pembuatan, yaitu printing, cetak/ stamp, dan tulis. Dan pastinya harga ditentukan dari besarnya dan usaha sang pembuat. Batik biasanya banyak menggunakan kain katun karena bahannya mudah untuk menyerap warna.
Contoh- contoh batik seperti:
1. Batik Pacitan
Batik Pacitan biasa tergolong dengan motif kembang- kembang, motif Sidomulyo, sekar jagat, semen romodan.
2. Batik Sidoarjo
Motif batik Sidoarjo bernama Jetis. Didominasi dengan flora fauna ala Sidoarjo serta warna- warna yang cerah. Tidak ada perubahan jauh dari yang dulu dibuat.
3. Batik Ponorogo
Terkenal dengan motif burung merak dan reog Ponorogo. Menjadikan khas dari batik Ponorogo. Batik dari Ponorogo sudah mempunyai 25 macam corak.
Asal-usul Kebun teh Wonosari
Kebun teh Wonosari yang terletak di wilayah Lawang kota Malang adalah salah satu kebun dan pabrik teh terbesar yang ada di kota Malang. Terbangun dan berdiri sejak masa penjajahan bangsa Belanda di Indonesia. Dibawah kepempimpinan Karell Rudolf Boska yaitu orang asli Belanda. Lalu, semua tanaman teh yang ditanam orang- orang Belanda itu diambil ahli oleh BUMN Indonesia pada tahun 1945. Dan akhirnya, didirikanlah kebun teh yang dinamai Wonosari. "Wono" artinya hutan dan "sari" artinya bunga.
Nama produk tehnya adalah teh "Rolas", pembuatan teh Rolas sangat dijamin. Mulai dari proses penanaman, pemetikan daun teh, penimbangan, pelayuan, oksidasi (pengecekan kadar air), pengeringan, sortasi (pemilahan), dan akhirnya dikemas dengan cara yang higenis.
Teh Rolas ini dibuat dengan daun teh asli yang terpilih. Dicabut oleh para pekerja dan diolah secara higenis dengan menggunakan mesin. Dikerjakan oleh banyak pekerja yang totalnya mencapai 300 orang... Pabrik ini pastinya juga dapat menghasilkan banyak kemasan teh, karena lahan wilayah untuk penanaman daun teh yang cukup besar hingga mencapai 23 hektar.
Teh Rolas juga mempunyai banyak macam jenis seperti... Teh Cina/ teh putih (Camelia sinencis), teh India (Camelia asamika), teh hijau, teh hitam, dan berbagai macam jenis teh yang lainnya. Setiap macam teh tentunya mempunyai rasa, kelezatan, dan khasiatnya masing- masing.
Berbagai macam khasiatnya seperti... Teh putih untuk kecantikan, kebersihan, dan kesehatan kulit, teh hijau untuk percernaan atau diet, teh hitam untuk kesehatan jantung, pencegahan/mengurangi kolestrol, dan mengurangi tekanan darah tinggi, serta menghilangkan stress.
Maka dari itu, tunggu apa lagi... Mari kita segera berkunjung ke Kebun teh Wonosari. Karena selain untuk tempat sarana belajar, kebun ini masih dijadikan tempat wisata atau rekreasi. Kita dapat menikmati keindahan alam, bermain di taman, berfoto- foto, dan lain- lain...